KULTUM RAMADHAN KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU : PENTINGNYA NIAT

 WhatsApp Image 2024 03 27 at 14.20.18 2WhatsApp Image 2024 03 27 at 14.20.18 2WhatsApp Image 2024 03 27 at 14.20.18 2

Bengkulu - Kanwil Kemenkumham Bengkulu kembali laksanakan kultum ramadhan bertempat di Mushola Raudhatul Jannah Kanwil Kemenkumham Bengkulu, Rabu (27/03/2024). Hadir pada kegiatan ini, Kepala Divisi Administrasi (Achmad Brahmantyo Machmud) beserta jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu.

Bertugas sebagai pemateri pada hari ini, JFT Penyuluh Hukum Madya (Yulian Haidir). Melalui kesempatan ini, beliau menyampaikan materi mengenai pentingnya niat dalam segala aspek kegiatan agar bernilai ibadah. Apabila aktivitas tidak diniatkan karena Allah, tidak bernilai ibadah.

“Sesungguhnya setiap amalan tergantung pada niatnya. Setiap orang akan mendapatkan apa yang ia niatkan. Siapa yang hijrahnya karena Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya untuk Allah dan Rasul-Nya. Siapa yang hijrahnya karena mencari dunia atau karena wanita yang dinikahinya, maka hijrahnya kepada yang ia tuju.” (HR. Bukhari dan Muslim). Hadits ini menjelaskan bahwa setiap amalan benar-benar tergantung pada niat. Dan setiap orang akan mendapatkan balasan dari apa yang ia niatkan.

Termasuk puasa kita “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa”. Orang yang beriman akan terpanggil untuk menjalankan puasa, yang muaranya adalah taqwa. Amalan kita barulah diterima jika ikhlas dan benar. Ikhlas berarti niatannya untuk menggapai ridha Allah saja. Sedangkan disebut benar jika sesuai dengan petunjuk Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam (Humas. Ed-MD).


Cetak   E-mail