KADIVMIN HADIRI DEKLARASI JANJI KINERJA DAN PENCANANGAN ZONA INTEGRITAS RUTAN KELAS IIB MANNA

WhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40.jpeg

MANNA - Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Bengkulu (Johan Manurung) mewakili Kakanwil menyaksikan pelaksanaan Deklarasi Janji Kinerja dan Penandatangan Komitmen bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Rutan Kelas IIB Manna yang pelaksanaannya bertempat di Aula Rutan Kelas IIB Manna, Jumat (28/1/2022). Hadir dalam pelaksanaan kegiatan ini Karutan Kelas IIB Manna (Sri Harmowo Suliarso) beserta jajaran.  

Kadivmin dalam sambutannya meminta janji kinerja ini bukan hanya sekedar dilaksanakan sebagai kegiatan seremonial saja melainkan harus segera diimplementasikan dalam perjalanan bekerja dan berkinerja sepanjang tahun 2022 ini. Beliau mengingatkan kepada seluruh ASN untuk tetap solid dan kompak dalam bekerja, berkinerja secara cepat untuk melaksanakan target kinerja tahun 2022 dengan tuntas dan berkualitas.  â€œTingkatkan pelayanan kepada masyarakat guna mewujudkan integritas dan bekerja sesuai SOP yang berlaku guna mewujudkan zero penyimpangan, zero complain, dan zero pengaduan.Jadilah seperti Sepeda, kesemua bagiannya sangat berguna, pedal, stang, dudukan dan lain lain bekerja dan berguna dalam berlangsungnya mobilitas Sepeda tersebut. Begitu juga kita berperan dalam kehidupan kerja, ditempat manapun selalulah berguna. Jangan sampai kehadiran kita menjadi duri dalam organisasi" ucapnya.

Kadivmin juga berharap, sinergi dan kolaborasi akan terus berjalan tak lekang oleh waktu, dan menjadi pendorong bagi kemenkumham untuk bergerak lebih progresif lagi mencapai prestasi demi prestasi khususnya bagi Kanwil Kemenkumham Bengkulu. Selanjutnya Kadivmin mengingatkan bahwa Pencanangan Zona Integritas adalah upaya menjaga Kemenkumham dari segala bentuk penyimpangan dan korupsi, yang dalam pencanangan Zona Integritas butuh komitmen seluruh jajaran untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Karutan Kelas IIB Manna yang  dalam kesempatan tersebut membacakan deklarasi janji kinerja Tahun 2022 yang diikuti seluruh jajaran pegawai menyatakan siap untuk berkomitmen dalam pembangunan zona integritas untuk menuju WBK / WBBM dan mengimplementasikan janji kinerja dalam rangka melaksanakan kinerja tahun 2022. (DH/ Ed-AF.). 

 

WhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_1.jpeg

WhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_2.jpeg

WhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_3.jpegWhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_5.jpegWhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_4.jpeg

WhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_6.jpegWhatsApp_Image_2022-01-28_at_10.55.40_7.jpeg

Cetak