KADIVPAS PIMPIN FOCUS GROUP DISCUSSION (FGD) BERSAMA JAJARAN PENGAMANAN UPT PAS WILAYAH BENGKULU

WhatsApp_Image_2021-10-12_at_19.08.30.jpegWhatsApp_Image_2021-10-12_at_19.08.30_1.jpegWhatsApp_Image_2021-10-12_at_19.08.30_2.jpegWhatsApp_Image_2021-10-12_at_19.08.30_3.jpeg

Bengkulu-Bertempat diruangan rapat Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Bengkulu telah dilaksanakan rapat Focus Group Discussion (FGD). Selasa,(12/10/2021)

Rapat dibuka langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Ika Yusanti) dan dihadiri Jajaran Pengamanan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan.

Adapun pembahasan mengenai percepatan pelaksanaan program Back to Basic Pemasyarakatan sebagai tindak lanjut hasil Rakernis Pas Tahun 2021 yang dilaksanakan oleh Ditjenpas tanggal 6-8 oktober yang lalu.

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk menyusun kebijakan wilayah terkait pelaksanaan tugas dan fungsi pengamanan di Lapas, Rutan dan LPKA Wilayah Bengkulu berdasarkan ketentuan dan SOP yang telah ditetapkan, salah satunya penyusunan check list kontrol dengan mengoptimalkan 5 indera waspada.

Diharapkan dengan kegiatan FGD ini dapat meningkatkan keamanan dan kewaspadaan didalam Lapas, Rutan dan LPKA. (OP/ Ed. AF)

                                                                     

Cetak