LPP KELAS IIB BENGKULU “GEROT” NIAN SAAT DI EVALUASI TIM TPI KEMENKUMHAM RI

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM.jpeg

Bengkulu – Reformasi Birokrasi saat ini menuntut seluruh Kementerian bahkan setiap Instansi Pemerintah untuk meraih predikat WBK/WBBM. Setiap tahun ajang kontestasi untuk mendapatkan predikat WBK/WBBM diikuti oleh setiap unsur pemerintahan, termasuk Jajaran Kanwil kemenkumham Bengkulu. Dimulai sejak 20/05/2022, evaluasi dilakukan oleh Tim Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI yang bertindak sebagai Tim Penilai Internal (TPI). Kali ini evaluasi dilakukan pada Lapas Perempuang Kelas IIB Bengkulu, Senin, 23/05/2022, bertempat di Aula Soekarno Kanwil Kemenkumham Bengkulu.

Kepala Lapas Perempuan Kelas IIB Bengkulu (Gayatri Rachmi Rilowati) memaparkan progress Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM LPP Kelas IIB Bengkulu. Beliau menerangkan apa saja kiat-kiat yang telah dilakukan LPP Kelas IIB Bengkulu dalam kontestasi ini. Banyak inovasi yang telah dilakukan dalam meningkatkan pelayanan publik, salah satunya adalah RENAGITA yang merupakan Reward Warga Binaan yang Rajin berkegiatan. Reward ini sebenarnya sederhana, hanya berupa hiburan dan menonton bersama tentunya dibawah pengawasan petugas. Tetapi hal ini tentu sangat memotivasi WBP untuk meningkatkan produktifitas.

Tim TPI dari Itjen Kemenkumham yang dipimpin oleh M. Rusli Basri memimpin jalannya evaluasi. Dalam evaluasi ini, juga menampilkan sarana dan prasarana yang telah banyak mengalami perubahan demi meningkatkan pelayanan publik. LPP Kelas IIB Bengkulu juga mendapatkan penghargaan terkait pelayanan, bahkan mendapatkan penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM RI (Yasonna H. Laoly).

Lapas yang memiliki jargon “GEROT” (Gesit, Energik, Responsif, Objektif, Totalitas) ini sangat berharap meraih WBK pada tahun 2022 ini. Semoga impian ini terwujud dan LPP Kelas IIB Bengkulu meraih WBK di tahun 2022 ini. (DH/INT/Ed-AF)

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_1.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_2.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_3.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_6.jpegWhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_5.jpegWhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_4.jpeg

WhatsApp_Image_2022-05-23_at_11.31.35_AM_7.jpeg

Cetak