RAPAT PERSIAPAN TIM KADARKUM KABUPATEN SELUMA MENGIKUTI LOMBA KADARKUM TINGKAT NASIONAL

kadarkum.jpgkadarkum_2.jpgkadarkum_1.jpg

RAPAT PERSIAPAN TIM KADARKUM KABUPATEN SELUMA MENGIKUTI LOMBA KADARKUM TINGKAT NASIONAL

Seluma-Dalam rangkaian kegiatan kedinasan  ke Kabupaten Seluma, pada hari Kamis 13 Februari 2020 bertempat di Aula Bappeda Kabupaten Seluma, Tim dari Bidang Hukum Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu mengadakan pertemuan dengan Tim Keluarga Sadar Hukum (Kadarkum) Desa Talang Tinggi Kabupaten Seluma.

Tim Kadarkum Desa Talang Tinggi Kab. Seluma merupakan juara I pada lomba Kadarkum Tingkat Provinsi Bengkulu 2019 lalu dan berhak mewakili Provinsi Bengkulu pada Lomba Kadarkum Tingkat Nasional yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 6 s.d 9 April 2020 di Jakarta.

Hadir pula pada pertemuan tersebut Asisten I Setda Kabupaten Seluma Bpk. Mirin Ajib, S.H, M.H., dan Kepala Bagian Hukum Setda Kabupaten Seluma Ibu Nurpadliya, S.H. Sementara Tim dari Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu dipimpin Kepala Bidang Hukum Bpk. Pajar Elmi, S.H, M.H., di dampingi pejabat eselon 4 pada Bidang Hukum beserta JFT dan JFU.

Pada pertemuan tersebut dilakukan pembinaan dengan  memberikan arahan dan bimbingan serta motivasi kepada Tim Kadarkum yang akan mengikuti lomba agar dapat mempersiapkan diri semaksimal mungkin sehingga nantinya diharapkan dapat membawa nama harum Provinsi Bengkulu. Untuk memberi dukungan terhadap persiapan Tim Kadarkum tersebut Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu menugaskan JFT Penyuluh Hukum untuk melakukan pembinaan. HUMAS.


Cetak   E-mail