SOSIALISASI STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR JAJARAN KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM BENGKULU

DSC04715

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu mengadakan Sosialisasi Standar Operasional Prosedur yang dilaksanakan di Aula Kantor Wilayah pada tanggal 01 Juli 2013, sosialisasi tersebut dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi, Kepala Bagian Umum, perwakilan UPT dan seluruh pegawai kantor wilayah, adapun yang mengisi materi sosialisasi standar operasional prosedur adalah Kepala Divisi Pemasyarakatan (A. YUSPAHRUDDIN, Bc.IP, SH, MH) Kantor Wilayah Kemenkumham Bengkulu.  

Dalam materinya beliau menyampaikan tentang Tujuan diadakan sosialisasi SOP agar pegawai lingkungan kemenkumham bengkulu dapat mengetahui tentang dasar-dasar SOP dan untuk memperjelas alur tugas dan tanggung jawab dari pegawai itu sendiri sehingga mereka  mengerti dan menguasai Standar operasional prosedur dalam tugasnya sehari-hari dan untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran-pelanggaran yang Kerap terjadi di dalam Lembaga Pemasyarakatan maupun Rumah Tahanan Negara.

DSC04724

Kepala Divisi Pemasyarakatan mengucapkan terimah kasih kepada pegawai Jajaran Kemenkumham Bengkulu yang sudah mendengarkan materinya dan beliau berharap agar apa yang disamapaikanya dapat diterapkan di instansi tempat mereka bekerja.

(Humas Bengkulu)


Cetak   E-mail