Bengkulu - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Bengkulu, Santosa, menghadiri acara perpisahan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Andrieansjah, yang akan bertugas di Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat. Acara perpisahan ini digelar pada Kamis (22/8/2024) di Aula Soekarno.
Dalam sambutannya, Andrieansjah, yang kini dipercaya sebagai Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM di Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh kolega di Kemenkumham Bengkulu. "Bekerja di sini merupakan pengalaman yang berharga dan luar biasa. Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan, terutama di Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, yang telah bekerja keras bersama saya. Nama baik Kemenkumham Bengkulu tetap terjaga di mata masyarakat berkat kerja sama kita semua," Andrieansjah juga menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang mungkin terjadi selama masa jabatannya dan berharap dukungan dari seluruh jajaran di tempat tugas barunya.
Sementara itu, Kakanwil Santosa mengapresiasi dedikasi dan kinerja Andrieansjah selama menjabat sebagai Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Bengkulu "Doa kami menyertai perjalanan Pak Andrieansjah ke Jawa Barat," Santosa juga mengingatkan seluruh pegawai Kemenkumham Bengkulu untuk tetap fokus pada target kinerja masing-masing, meskipun terjadi pergantian pimpinan. "Kita harus terus bersemangat dalam bekerja dan bersinergi untuk Kemenkumham yang lebih baik ke depannya," tambahnya.
Acara diakhiri dengan pemberian cinderamata dan foto bersama. Semangat dan komitmen untuk terus meningkatkan pelayanan publik di Kemenkumham Bengkulu menjadi harapan kita bersama .(HUMAS/M.D.E.D)