CEGAH POTENSI GANGGUAN KAMTIB, SATOPS PATNAL KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU SAMBANGI LAPAS KELAS IIB ARGA MAKMUR

WhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_3.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_4.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_5.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_2.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_6.jpegWhatsApp_Image_2021-08-25_at_20.06.53_7.jpeg

Bengkulu- Tim Satuan Tugas Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Bengkulu menyambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Arga Makmur, Rabu (25/8/2021). Giat tersebut dilakukan guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban di Unit Pelaksana Teknis (UPT) tersebut.

Tim Satpol Patnal dipimpin langsung Kepala Divisi Pemasyarakatan (Ika Yusanti) didampingi Kabid Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi (Andi Mulyadi), Kepala Lapas Arga Makmur (Luhur Pambudi)

“Deteksi dini harus selalu kita giatkan untuk memastikan Lapas dan Rutan terhindar dari gangguan Kamtib", ujar Ketua Tim Satops Patnal Bengkulu, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Ika Yusanti)

“Razia ini bertujuan salah satu bentuk deteksi dini terhadap ancaman, mencegah penyalahgunaan narkoba disetiap UPT, Lapas/Rutan (P4GN).

Pada kesempatan ini tim penggeledahan dibagi menjadi 2 kelompok, adapun blok yang di razia Blok A, B, dan D. Pada Razia kali ini tidak menemukan adanya Narkoba, tim hanya menemukan ada beberapa barang yang dilarang sebagai berikut; Obat-obatan, uang, gunting, tali, Kabel, dan sendok.

Setelah melakukan Razia Kadivpas memberikan arahan kepada Tim Satops Patnal di Lapas, agar razia harus sering dilakukan untuk mencegah gangguan Keamanan dan Ketertiban, dan setelah Razia harus segera di laporkan ke Kantor Wilayah, Beliau juga berpesan kepada para pegawai harus kompak untuk memberantas P4GN. Diakhir arahnnya beliau mengucapkan terimakasih kepada Tim Satops Patnal yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan razia malam ini. Humas


Cetak   E-mail