Kadiv Min: Evaluasi Penyerapan Realisasi Anggaran Tahun 2019

EVALUASI PERCEPATAN PENYERAPAN REALISASI ANGGARAN

Bengkulu - Sehubungan dengan akan berakhirnya Semester I Tahun Anggaran 2019, guna meningkatkan percepatan penyerapan realisasi anggaran, Kantor Wilayah Kemenkumham Bengkulu mengadakan Rapat Evaluasi Percepatan Penyerapan Realisasi Anggaran Semester I Tahun Anggaran 2019, Jum’at (24/05).

Rapat Evaluasi Percepatan Penyerapan Realisasi Anggaran Semester I tersebut dipimpin oleh Kepala Divisi Administrasi (Garnadi) mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Bengkulu di dampingi oleh Kepala Bagian Umum (Pungka Marudut Sinaga), berlangsung di Ruang Aula yang diikuti oleh para Kepala UPT, Pejabat Pembuat Komitmen dan Bendahara.

Kabag Umum (Pungka Marudut Sinaga) dalam rapat mengatakan bahwa "Penyerapan realisasi anggaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu per 23 Mei 2019 untuk Pagu Belanja Barang realisasinya 37,95% masih di bawah target, Pagu Belanja Pegawai realisasi 40,06%, ada ketimpangan antara realisasi Belanja Barang dan Belanja Pegawai yang seharusnya mendekati. Terkait dengan itu sesuai dengan harapan Kakanwil dan Kadiv Administrasi, pagi ini kita akan mengulas satu per satu UPT, karena pengamatan kami masih ada anggaran yang belum diserap atau realisasi masih 0%, untuk itu dapat diskusikan bersama solusinya”

Kepala Divisi Administrasi (Garnadi) juga menyampaikan "Diupayakan target penyerapan anggaran semester ini bisa terealisasi lebih maksimal, kita berharap agar rekan-rekan tidak menunggu deadline untuk mengirim laporan pertanggungjawaban, apabila kegiatan-kegiatan tersebut tidak dapat dilaksanakan atau susah dilaksanakan silahkan melakukan revisi dengan tetap mengacu pada aturan revisi, selanjutnya melaksanakan kegiatan secepat mungkin dan jangan ditunda-tunda lagi. Sehingga target realisasi kita dapat tercapai.” (HUMAS)

Cetak