KADIVPAS LAKUKAN PEMANTAUAN IPK-IKM PADA SATUAN KERJA DEMI PENINGKATAN KUALITAS PENYELENGGARAN PELAYANAN PUBLIK

kdvpz1

Bengkulu – Dalam rangka kegiatan Pengkajian Hukum dan HAM dengan tema Peningkatan Kualitas penyelenggaraan Pelayanan Publik berbasis Indeks Persepsi Korupsi dan Indeks Kepuasan Masyarakat (IPK-IKM) Balitbang Hukum dan HAM, pagi ini bertempat di ruang kerja Kepala Divisi Pemasyarakatan dilaksanakan rapat untuk mengetahui kualitas IPK-IKM di satuan kerja.

kdvpz2

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Pujo Harinto) dan dihadiri oleh Kepala Bidang HAM (Nelly Sinarti) serta diikuti oleh beberapa satuan kerja meliputi: Rutan Kelas IIB Bengkulu, Rupbasan Kelas I Bengkulu, LPP Kelas IIB Bengkulu dan Bapas Kelas II Bengkulu.

kdvpz3

Pada kegiatan ini dibahas mengenai penyelenggaraan pelayanan publik berbasis hasil survei mandiri IKM-IPK. Kuesioner terdiri atas wawancara mengenai kualitas IPK-IKM di satuan kerja dan pengaplikasian Corporate University serta penanggung jawab Pos Pelayanan Komunikasi Masyarakat (Yankomas) pada masing-masing satker. (Humas).


Cetak   E-mail