Kakanwil Menghadiri Secara Virtual Arahan dan Penguatan Kepada Jajaran Keimigrasian Seluruh Indonesia oleh Jhoni Ginting

ken1

Bengkulu - Hari ini Rabu (06/05/2020) Jhoni Ginting perdana menyapa serta memberikan arahan dan penguatan kepada jajaran keimigrasian seluruh Indonesia, setelah kemarin senin tanggal 04 Mei 2020 dilantik sebagai Direktur Jenderal Imigrasi.

ken3
Bertempat di aula lantai 2 Kantor Imigrasi Klas 1 Bengkulu, Kakanwil di dampingi Kadivim dan Kakanim mengikuti arahan Dirjen Imigrasi secara virtual melalui aplikasi zoom. Dalam arahanya Jhoni mengharapkan dukungan segenap jajaran keimigrasian dalam meningkatkan kinerja keimigrasian. Adapun isu yang di bahas dalam kesempatan kali ini terkait baperjakat dan penempatan pejabat di lingkungan keimigrasian seluruh Indonesia. Penempatan pejabat tersebut agar sesuai tugas pokok dan fungsi melalui seleksi yang bersih, serta mempunyai nilai transparansi.

ken2
Saat diberikan kesempatan untuk menyampaikan arahan, Kakanwil Bengkulu (Abdul Hany) mengucapkan selamat bertugas dan apresiasi yang sebesar- besarnya.
“Kanwil Bengkulu telah melaksanakan mutasi sesuai dengan undang-undang, dan aturan yang berlaku sehingga menampilkan kader imigrasi yang berkompeten, mengingat ada jabatan kosong di Kantor Imigrasi Bengkulu yang sudah lama tidak di isi yaitu Kasubsi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian.” ujar Kakanwil
Selain itu, beliau juga menyampaikan untuk meningkatkan kinerja Kanim Bengkulu perlu di tunjang, agar pencanangan WBK/WBBM pada Kantor Imigrasi Kelas 1 Bengkulu dapat terwujud. (Humas)


Cetak   E-mail