KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU IKUTI KEGIATAN GRUP DISKUSI "COMMUNITY OF PRACTICE" PENGADAAN BARANG/JASA DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM

 

WhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28.jpeg

BENGKULU - Bertempat di ruang kerja masing-masing, Kanwil Kemenkumham Bengkulu mengikuti kegiatan grup diskusi “Community of practice” pengadaan barang/Jasa di lingkungan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM. Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Bagian Umum (Pungka Sinaga), Kepala sub bagian Pengelolaan keuangan dan barang Milik Negara (Heryanto matma), Kepala Sub bagian program dan pelaporan (Juli Prihanto), JFU divisi administrasi, dan CPNS Pengelolaan Barang dan Jasa Kanwil Bengkulu, Kamis (19/8/2021).

Acara dibuka oleh Kepala Biro BMN (Iwan Santoso) yang menyampaikan kegiatan ini diadakan untuk penguatan tugas dan fungsi dari pengadaan barang dan jasa sekaligus menambah pengetahuan pelaksana UKPBJ dan kelembagaannya di lingkungan Kemenkumham. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari narasumber mengenai program UKPBJ, pengembangan karir, Hak dan Kewajiban UKPBJ yang berguna menyelenggarakan salah satu fungsi Pembinaan SDM dan Kelembagaan Pengadaaan Barang/Jasa sebagaimana amanat Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor 16 Tahun 2019 tentang Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM. HUMAS WhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28_4.jpegWhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28_3.jpeg

WhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28_5.jpegWhatsApp_Image_2021-08-19_at_10.31.28_2.jpeg


Cetak   E-mail