KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU IKUTI RAPAT EVALUASI PELAKSANAAN REFORMASI BIROKRASI SECARA VIRTUAL

WhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.06.48.jpeg

Bengkulu – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu mengikuti Rapat Evaluasi Pelaksanan Reformasi Birokrasi Triwulan II (B06) di lingkungan Kantor Wilayah yang dilaksanakan secara daring, Selasa (24/08/2021).

Kasubbag HRBTI (Afrilinda) dan Kasubbag PP (Juli Prihanto) beserta JFU dan JFT mengikuti kegiatan rapat ini dari ruang kerja masing-masing.

Kabag RB Biro Perencanaan Setjen Kemenkumham (Sri Yusfini Yusuf) menyampaikan beberapa catatan evaluasi, diantaranya adalah mengenai komitmen dan keterlibatan pimpinan dalam pelaksanaan reformasi birokrasi di lingkungan unit masing-masing dalam rangka mendorong percepatan pelaksanaan Reformasi Birokrasi Kemenkumham. Selain itu disampaikan juga agar pemenuhan data dukung WBK/WBBM pada E-RB terus dilakukan oleh satuan kerja, baik yang lolos ke TPI dan TPN ataupun yang tidak lolos sebagai bentuk proses pembangunan ZI yang berkelanjutan.

Kantor Wilayah juga diminta untuk menindaklanjuti seluruh rekomendasi Tim Penilai Internal ataupun Tim Penilai Eksternal untuk mendorong tercapainya Target Indeks RB Kementerian. Evaluasi pelaksanaan reformasi birokrasi per triwulan terhadap seluruh satuan kerja masing-masing harus dilaksanakan, ungkap Sri Yusfini. Terakhir beliau meminta agar Kanwil menyampaikan progres pelaksanaan RB melalui pelaporan secara berkala, sehingga dapat dilakukan identifikasi terhadap capaian dan kendala yang dihadapi dalam pencapaian target RB. (Humas)

WhatsApp_Image_2021-08-24_at_09.06.48.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.06.48_2.jpegWhatsApp_Image_2021-08-24_at_11.06.48_1.jpeg


Cetak   E-mail