KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU MENGIKUTI BUSINESS MATCHING TAHAP II

WhatsApp_Image_2022-04-25_at_12.26.50.jpeg

BENGKULU - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu mengikuti kegiatan Business Matching Tahap II,Senin (25/04/2022). Bertempat di aula Fatmawati, turut hadir Kepala Divisi Administrasi (Johan Manurung), Kepala Bagian Umum (Pungka M Sinaga), Kepala Sub Bagian Pengelola Keuangan dan BMN (Heryanto Matma), Kepala Sub Bagian Program dan Pelaporan (Juli Prihanto), Kepala Sub Bidang Pengelola Basan, Baran dan Keamanan (Hastono), serta Jabatan Fungsional Pengelola Barang dan Jasa.

WhatsApp_Image_2022-04-25_at_12.28.57_3.jpeg

WhatsApp_Image_2022-04-25_at_12.28.57.jpeg

WhatsApp_Image_2022-04-25_at_12.28.57_1.jpeg

WhatsApp_Image_2022-04-25_at_12.28.57_2.jpeg

Kegiatan Business Matching diselenggarakan sebagai upaya untuk menjembatani kebutuhan belanja Produk Dalam Negeri (PDN) dengan industri dalam negeri sehingga diharapkan kebutuhan belanja Pemerintah Pusat maupun Daerah dan juga BUMN maupun BUMD dapat dipenuhi oleh Produk Dalam Negeri serta hasil produksi UMKM. Sebelumnya Bulan Maret lalu Kepala Biro Pengelolaan BMN (Novita Ilmaris) Kemenkumham telah mengikuti Matching Business oleh Kementerian Perindustrian RI bersama K/L, BUMN, Pemda, dan lainnya.

Kegiatan Matching Business tahap II ini merupakan tindak lanjut kegiatan sebelumnya sebagai Aksi Afirmasi Pembelian dan Pemanfaatan Produk Dalam Negeri (PDN) dalam rangka Bangga Buatan Indonesia.

Selain itu kegiatan ini diikuti secara virtual oleh pelaku usaha yang berdiskusi terkait spesifikasi barang/jasa yang akan dilaksanakan pengadaannya seperti seragam atau atribut kantor. (YRs/Ed.AF)

Cetak