MAKSIMALKAN PELAKSANAAN SKD PENERIMAAN CPNS TA.2021, KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU IKUTI RAPAT PERSIAPAN PELAKSANAAN SKD SECARA VIRTUAL

SKD.jpg

 

 

 

6-7.jpg1-15.jpg3-8.jpg2-9.jpg7-7.jpg

 

Bengkulu - Sehubungan akan dilaksanakannya Seleksi Kompetensi Dasar pada Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2021, hari ini dilaksanakan rapat persiapan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Jum’at, 27/08/2021.

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah (Imam Jauhari), Kepala Divisi Administrasi (Johan Manurung), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Ika Yusanti), Pejabat dan ASN Panitia Pelaksanaan SKD dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu di Ruang Rapat Fatmawati Kanwil Kemenkum HAM Bengkulu.

Bertindak sebagai Narasumber Plt. Kepala Biro Perencanaan (Ida Asep Somara), Kepala Biro Kepegawaian (Sutrisno), dan Kepala Biro Keuangan (Wisnu Nugroho Dewanto) Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI. Adapun hal yang dibahas dalam acara ini yaitu pemanfaatan anggaran secara tepat untuk memaksimalkan pelaksanaan SKD. Kantor Wilayah yang melaksanakan SKD harus berkolaborasi dengan Pemerintah setempat agar pelaksanaan lancar tanpa adanya gangguan jaringan atau hal-hal yang tidak diinginkan.

Dalam kegiatan ini juga dibahas Prosedur Pelaksanaan SKD menggunakan CAT dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 serta Rencana Kebutuhan laptop setiap Kantor Wilayah. Adapun pelaksanaan hanya dibatasi 3 sesi per hari dan diperkirakan akan dilaksanakan dari tanggal 20 September 2021 sampai 16 Oktober 2021.

Pelaksanaan SKD ini wajib menerapkam protokol kesehatan agar tidak menjadi cluster penyebaran Covid-19. Semoga kegiatan SKD berjalan lancar di seluruh Indonesia tanpa mengalami hambatan yang berarti. Humas


Cetak   E-mail