MONITORING DAN PENINGKATAN KINERJA, TIM SUPERVISI DITJENPAS SAMBANGI UPT ARGA MAKMUR

WhatsApp Image 2022 09 08 at 15.00.43

ARGA MAKMUR - Setelah kemarin melaksanakan kegiatan Supervisi Klarifikasi dan Mutasi Basan Baran Tahun 2022 di Rupbasan Kelas I Bengkulu, tim dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang diketuai  Subkoordinator Klarifikasi dan Mutasi Basan dan Baran (Hendrawan), JFU Penyusun Materi Kebijakan (Ismail Nasrul) bersama tim melanjutkan kunjungan kerjanya pada Rupbasan Kelas II Arga Makmur, Kamis (8/9/2022). Turut hadir mendampingi kegiatan ini Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara Dan Keamanan (Alfonsus Wisnu Ardianto) dan Kepala Sub Bidang Basan, Baran, dan Keamanan (Hastono).

Kegiatan supervisi klarifikasi dan mutasi Basan Baran di Rupbasan Kelas II Arga Makmur mendapat pendampingan langsung oleh Karupbasan Arga Makmur (Abu Hasan Azhari) beserta jajaran. Tim meninjau langsung gudang penyimpanan benda sitaan negara (basan) dan barang rampasan negara (baran) serta melakukan pengecekan. Hendrawan menyampaikan pengelolaan Basan Baran yang berkualitas artinya secara kuantitas dan kualitas tetap terjaga, baik fisik maupun administrasinya.

Pengelolaan basan baran yang berkualitas merupakan salah satu target kinerja Direktorat Jenderal Pemasyarakatan lewat Divisi Pemasyarakatan yang di wilayah. Beliau juga berpesan agar jajaran pegawai Rupbasan Arga Makmur konsisten dalam melakukan perawatan basan baran, tertib dalam pengadministrasiannya serta proaktif dalam melakukan koordinasi dengan stakeholder untuk kepastian status hukum barang-barang tersebut.

“Para pegawai juga harus konsisten dalam melakukan perawatan basan baran, tertib dalam pengadministrasiannya serta proaktif dalam melakukan koordinasi dengan stakeholder untuk kepastian status hukum barang-barang tersebut” pesannya.

Usai menyambangi Rupbasan Kelas II Arga Makmur, tim dari Ditjenpas berkesempatan untuk mengunjungi Lapas Kelas IIB Arga Makmur. Tim dari Ditjenpas dan Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Bengkulu meninjau area sekeliling Lapas dan meninjau Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) dengan didampingi Kalapas Arga Makmur (Luhur Pambudi) dan pejabat struktural . Pada akhir kunjungan tim berpesan kepada para petugas pemasyarakatan dihimbau untuk melaksanakan tugas dan fungsi dengan baik serta memberikan pelayanan prima, dan laksanakan deteksi dini guna menghindari gangguan keamanan dan ketertiban. (DH/ED-AF.)

WhatsApp_Image_2022-09-08_at_14.21.24.jpeg

WhatsApp_Image_2022-09-08_at_14.21.26.jpegWhatsApp_Image_2022-09-08_at_14.21.31.jpeg

WhatsApp_Image_2022-09-08_at_14.20.58.jpegWhatsApp_Image_2022-09-08_at_14.21.22.jpeg


Cetak   E-mail