ORIENTASI CPNS KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU, KADIVPAS SAMPAIKAN PEMAHAMAN TENTANG TUSI DIVISI PEMASYARAKATAN

WhatsApp_Image_2022-04-05_at_13.49.42.jpeg

BENGKULU - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Bengkulu (Rudy F. Sianturi) memberikan pengarahan kepada 22 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2022 dalam orientasi CPNS Kanwil Kemenkumham Bengkulu, Selasa (5/4/2022). Kegiatan tersebut merupakan lanjutan rangkaian orientasi CPNS Kemenkumam yang digelar tanggal 4-6 April 2022, yang dilakukan dengan tujuan sebagai bekal dan pemahaman CPNS dalam memahami setiap tugas dan fungsi yang ada di Kantor wilayah Kemenkumham Bengkulu.

Kadivpas yang menjadi pemateri pada kesempatan tersebut terlebih dahulu mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah diterima menjadi bagian dari Kemenkumham. Bukanlah sesuatu yang mudah mengingat mereka harus bersaing dengan ribuan orang di Indonesia“Kita tentu harus mensyukuri kelulusan sebagai CPNS ini dengan berkontribusi dengan optimal untuk instansi”, jelasnya

Kadivpas melanjutkan pemaparan materinya dengan menyampaikan, terkait sejarah singkat pemasyarakatan, tugas dan fungsi Pemasyarakatan, tugas dan fungsi Pemasyarakatan Lapas, Rutan, Bapas dan Rupbasan, Struktur Organisasi Divisi Pemasyarakatan, dan sebaran UPT Pemasyarakatan di Wilayah Bengkulu. Beliau juga berpesan kepada CPNS untuk bekerja sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) sehingga dapat berkinerja secara maksimal. "Sebagai ASN perlu mengubah paradigma, tingkah laku dan harus menjaga kode etik," ujarnya.

Kadivpas juga menegaskan agar para tunas pengayoman selalu mengikuti petunjuk pelaksaan dan petunjuk teknis pada masa orientasi sebagai CPNS, serta menjauhi tindakan yang berakibat fatal padanya. (OP/DH/ED-AF.)

 

WhatsApp_Image_2022-04-05_at_13.49.44.jpegWhatsApp_Image_2022-04-05_at_13.49.43.jpegWhatsApp_Image_2022-04-05_at_13.49.43_1.jpeg

Cetak