PELANTIKAN PEJABAT ESELON II dan IV KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM BENGKULU

 PELANTIKAN PEJABAT ESELON II dan IV KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM BENGKULU

 

 

Bengkulu– 3 April 2012, Pukul 14.00 WIB bertempat di Ruang Aula Kantor Wilayah kementerian Hukum dan HAM Bengkulu berlangsung acara pelantikan sumpah jabatan pejabat  eselon II dan IV yang dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 29 Maret 2012 yang lalu, pejabat yang dilantik dan disumpah diantaranya Auditor Ahli Madya pada Inspektorat Jendral Kementerian Hukum dan HAM RI di Jakarta Bapak Darmadji, SH dengan jabatan baru sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu dan  Kasi Bimbingan Napi/anak pada Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Bengkulu Ibu Misdarti, Bc.IP. SH, M.Si dengan jabatan baru sebagai Kepala Balai Pemasyarakatan Bengkulu. Kedua pejabat tersebut  dilantik langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu Bapak I Wayan K. Dusak dan dihadiri seluruh Pejabat Struktural Kantor Wilayah, Kepala UPT Se-Propinsi Bengkulu, para tamu undangan dan pegawai kantor wilayah.

DSC00983

DSC00988

DSC00990

DSC01007

DSC01009

DSC01066

“Dalam kata sambutannya, Kepala Kantor Wilayah mengucapkan selamat kepada kedua pejabat yang baru saja dilantik, semoga dapat membangun komunikasi dan koordinasi yang baik dengan pemerintah daerah/elemen masyarakat dan bekerja dengan sebaik-baiknya dengan jabatan yang baru diemban sesuai dengan amanat dan sumpah jabatan. Untuk bapak Darmadji, SH pejabat yang baru dilantik dan baru menginjakkan kaki di Propinsi Bengkulu selamat bergabung, semoga dapat memperkuat, mengkoordinasi dan memonitoring semua Lembaga Pemasyarakatan yang ada di propinsi Bengkulu (Humas/Heru-Edward***).


 

 


Cetak   E-mail