PERCEPAT VAKSINASI WBP KADIV PAS LAKUKAN KOORDINASI KE DINAS DUKCAPIL PROVINSI BENGKULU

WhatsApp_Image_2021-08-09_at_19.17.23.jpeg

Bengkulu – Menindaklanjuti Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan RI Nomor HK.02.02/III/15242/2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Bagi Masyarakat Rentan dan Masyarakat Lainnya yang Belum Memiliki Nomor Induk Kependudukan, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Ika Yusanti) didampingi oleh Kepala Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan Pas Pengentasan Anak, Informasi dan Komunikasi (Andi Mulyadi) dan Kepala Rutan Kelas IIB Bengkulu (Tutut Prasetyo) melaksanakan koordinasi ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Bengkulu, Senin (09/08/21).

Kedatangan Kepala Divisi Pemasyarakatan diterima langsung oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Bengkulu (Muhammad Ikhwan). Koordinasi ini sendiri dalam rangka percepatan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 dengan target kelompok masyarakat rentan dan masyaraktan lainnya yang belum memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) terkhusus bagi WBP yang ada pada Lapas dan Rutan di Wilayah Bengkulu. Kepala Divisi Pemasyarakatan menyampaikan bahwa diperlukan optimalisasi dukungan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 untuk memudahkan kelompok masyarakat tersebut pada tempat pelaksanaan vaksinasi di masing-masing daerah, sehingga tujuan pembentukan kekebalan kelompok di masyarakat (Herd Immunity) dapat tercapai.

Menanggapi hal ini Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Bengkulu menyambut baik keinginan dari Kepala Divisi Pemasyarakatan tersebut. Terkait dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK), menurut Kepala Dinas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Bengkulu perlu adanya data awal dan surat permintaan sehingga Dukcapil Provinsi bisa menyurati ke Kab/Kota. Lebih lanjut beliau menyampaikan jika tidak ada identitas seperti NIK bisa dicari dengan menggunakan elemen Data Awal: Nama orang yang bersangkutan, Tempat tanggal lahir, Nama orang tua, selanjutnya jika datanya tidak ditemukan juga maka dicari dengan menggunakan Geometrik menggunakan sidik jari dan iris mata, lanjut jika datanya sudah disinkronisasi bisa langsung dicetak kartunya jika kartunya hilang.

Dengan adanya koordinasi ini diharapkan percepatan vaksinasi bagi WBP di Lapas/Rutan Wilayah Bengkulu dapat segera terlaksana terlebih lagi menyambut bulan semarak kemerdekaan RI 17 Agustus 2021. HUMAS

WhatsApp_Image_2021-08-09_at_17.26.16.jpegWhatsApp_Image_2021-08-09_at_17.26.13.jpegWhatsApp_Image_2021-08-09_at_17.26.15.jpegWhatsApp_Image_2021-08-09_at_17.26.20.jpeg

 


Cetak   E-mail