SIAP RAIH WBK, KANIM KELAS I TPI BENGKULU IKUTI EVALUASI WBK OLEH TPI

WhatsApp_Image_2022-05-24_at_12.25.56.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_12.53.25.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_12.53.35.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_12.58.55.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_13.15.36.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_13.15.37.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_12.26.50.jpeg

BENGKULU - Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) merupakan program pemerintah untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik agar masyarakat Indonesia dengan mudah dapat menggunakan fasilitas yang tersedia di lingkungan pemerintahan. Untuk itu, Tim Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI yang bertindak sebagai Tim Penilai Internal (TPI) melaksanakan evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada Satuan Kerja di Jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu. (Selasa, 24 Mei 2022)

Berdasarkan penilaian berjenjang yang dilakukan Tim Penilai Kantor Wilayah, terdapat 9 satker yang memenuhi kriteria dan mengikuti kontestasi WBK, salah satunya yang mengikuti kegiatan evaluasi pada hari ini yaitu Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bengkulu.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kakanwil Kemenkumham Bengkulu (Erfan), Kadivmin (Johan Manurung), Kabag Program dan Humas (Masnawati), Kasubbag Humas RB dan TI (Afrilinda), dan Tim Evaluator TPI Itjen Kemenkumham yang dipimpin oleh (M.Rusli Basri). Kegiatan evaluasi diawali dengan penampilan yel WBK/WBBM, paparan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bengkulu (Murdo Danang Laksono) serta penayangan Video Profil.

Beberapa inovasi unggulan pada Kanim Kelas I TPI Bengkulu adalah yang pertama (Mobile Pasport atau Pasport Keliling), yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam membuat pasport tanpa harus datang ke kantor imigrasi, dimana pihak Kantor Imigrasi akan memberikan jadwal yang pasti kepada masyarakat dengan cara diumumkan di media sosial. Inovasi yang kedua yaitu (I News) dimana Informasi secara digital dengan merubah pola lama menempel stiker dan poster dikantor menjadi bentuk digital untuk kemudian mempublikasikannya melalui layar tv di ruang tunggu dan di media sosial. Yang Ketiga BAP Online yang memudahkan masyarakat, untuk tidak selalu melakukan BAP dikantor Imigrasi, tetapi bisa dilakukan lewat online, selama tidak ada indikasi pelanggaran keimigrasian.

Kegiatan evaluasi terhadap Kanim Kelas I TPI Bengkulu berlangsung hari ini dari pukul 08.00 sampai dengan pukul 10.30 WIB. Semoga Kanim Kelas I TPI Bengkulu lolos dalam evaluasi ini dan dapat melanjutkan penilaian ke tahap selanjutnya hingga berhasil meraih predikat WBK. (Az/Op/As)


Cetak   E-mail