TANGGAP PANDEMI COVID-19, KANWIL KEMENKUMHAM BENGKULU LAUNCHING SIMOTOR ID-19

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_16.07.00.jpeg

Bengkulu – Kantor Wilayah Kemenkumham Bengkulu merilis Sistem Informasi Monitoring Covid-19 (SIMOTOR ID-19) kepada seluruh UPT di jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu, Jum’at (03/09/2021). Kakanwil (Imam Jauhari) didampingi Kadiv Keimigrasian (Dudi Iskandar) dan Kabagum (Pungka M Sinaga) membuka acara secara resmi di aula Rafflesia.

SIMOTOR ID-19 sendiri merupakan bentuk nyata dalam penanganan dan pencegahan Covid-19. Dimana dalam aplikasi ini akan disajikan informasi mengenai data ASN yang telah melaksanakan vaksin, dan juga data mengenai ASN dan WBP yang sedang terpapar Covid-19.

Kakanwil dalam sambutannya menyampaikan tentang pentingnya aplikasi ini untuk digunakan di jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu. Efektivitas dalam penanganan ASN atau WBP yang sedang terpapar Covid-19 akan lebih mudah dilaksanakan. Kakanwil juga memberikan apresiasi atas aplikasi yang dibangun oleh JFT Pranata Komputer (Nike).

Sedangkan Kadivim selaku inisiator, menyampaikan bahwa ide ini merupakan tantangan dari Kakanwil untuk membuat suatu inovasi di masa pandemi, diharapkan dapat memudahkan dalam monitoring ASN dan WBP, baik yang telah mendapat vaksin, terpapar maupun telah dinyatakan sembuh dari Covid-19. Beliau berharap setiap operator yang hadir untuk dapat memanfaatkan waktu yang baik ini untuk bertanya pada pengembang apabila ada kesulitan, sehingga dapat segera mengoperasikan sistem. (Humas)

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_15.53.11.jpeg

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_15.53.08.jpeg

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_15.53.09_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_15.53.10_1.jpeg

WhatsApp_Image_2021-09-03_at_15.53.09.jpeg


Cetak   E-mail