UPACARA PEMBUKAAN HARI DHARMA KARYADHIKA YANG KE-70 KANTOR WILAYAH BENGKULU

DSC 2706

Bengkulu_ Jum’at (09/10) 2015, bertempat di halaman Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu (Dewa Putu Gede, Bc.IP., SH., MH)  selaku Inspektur Upacara memimpin jalannya upacara  yang diikuti oleh segenap Pejabat Struktural, Fungsional Tertentu dan Fungsional Umum di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu beserta Jajaran Unit Pelaksana Teknis Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu. Upacara Pembukaan peringatan Hari Dharma Karyadhika ke-70 pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB.

DSC 2689  DSC 2685 
 DSC 2673  DSC 2669

 Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah mengharapkan agar rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Karya Dhika Tahun 2015 ini dapat mempererat tali  persaudaraan dan silaturahmi Pegawai. “Semoga kegiatan pekan olahraga ini menjadi salah satu upaya untuk memupuk nilai-nilai sportivitas, meningkatkan kesehatan, serta memperkokoh persatuan dan kesatuan di antara kita. Pelepasan balon ke udara merupakan Simbol Resminya Membuka Acara Kegiatan Tersebut. Adapun kegiatan yang akan diselenggarakan antara lain yaitu Pertandingan voly putra dan putri, Tarik Tambang Putra dan Putri, Lomba Memasak Nasi Goreng, Lomba Menyanyi, donor darah, jalan santai dan bakti sosial. Peringatan hari Dharma Karya Dhika tahun ini mengusung tema, “ dengan semangat hari Dharma Karya Dhika tahun 2015, kita Wujudkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang pasti “. Kemudian acara dilanjutkan dengan kegiatan senam pagi bersama dan lomba voly putra. (Humas) 

DSC 2730  DSC 2732 
 DSC 2740  DSC 2749

  


Cetak   E-mail