Bengkulu, 20 November 2024 – Hari pertama Sebanyak 109 peserta yang lolos ke tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menjalani serangkaian tes ketat di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Bengkulu.
Rangkaian tes meliputi pemeriksaan kesehatan, dan pengamatan fisik, dengan pengawasan ketat dari pejabat Kemenkumham Bengkulu . Proses seleksi ini melibatkan berbagai elemen profesional, termasuk dokter dan perawat dari Rumah Sakit Bhayangkara. Para peserta menjalani pemeriksaan tinggi badan, berat badan, tekanan darah, hingga tes khusus seperti pemeriksaan TBC, HIV, tato, dan rectal toucher.
Kadivmin Kemenkumham Bengkulu, Machyudhie, yang juga bertindak sebagai Ketua Panitia, langsung memantau jalannya seleksi bersama tim. Turut hadir dalam pengawasan, Kepala Bidang Pelayanan Tahanan dan Keamanan, Mahrus, yang berperan sebagai Koordinator Pengawasan dan Pengamanan; Christa Sthephanie Nicolist, T., Kepala sub bagian Wai ,TU,RT, Sebagai Sub Koordinator sekretriat.,serta Medianto, Kepala Sub Bagian Humas dan Teknologi Informasi.
Dalam sambutannya, Machyudhie mengingatkan para peserta untuk memberikan usaha terbaik dalam setiap tahap seleksi. “Ikuti proses seleksi dengan baik, karena ini adalah kesempatan untuk menunjukkan potensi terbaik kalian,” pesan Machyudhie.
Mahrus turut memberikan motivasi kepada peserta, seraya mengapresiasi usaha mereka hingga mencapai tahap ini. “Peserta yang hadir di sini adalah individu-individu terbaik. Kami berharap kalian dapat menjaga semangat, kesehatan, dan integritas selama proses seleksi berlangsung,” ujarnya.
Seleksi ini menjadi bagian penting dalam rekrutmen CPNS Kemenkumham, yang bertujuan memilih individu kompeten untuk mendukung pelayanan publik di sektor hukum dan HAM. Bagi peserta yang lolos nantinya, diharapkan mampu memberikan kontribusi signifikan bagi kemajuan negara.
Proses seleksi berlangsung lancar, mencerminkan komitmen Kemenkumham dalam menjaga transparansi dan profesionalisme. Bagi para peserta, tahap ini bukan hanya ujian fisik dan mental, tetapi juga pembuktian atas tekad dan dedikasi mereka untuk menjadi abdi negara yang andal.(humas)