Dalam rangka mewujudkan visi Kumham Sehat Kumham Produktif, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu mengikuti Senam Pagi Bersama yang diadakan secara daring melalui Zoom pada Jumat (16/08/2024). Acara ini merupakan bagian dari inisiatif yang rutin diselenggarakan oleh Biro Umum Sekretariat Jenderal Kemenkumham, yang mencakup senam aerobik dan zumba.
Kegiatan senam pagi ini tak hanya bermanfaat bagi kesehatan fisik, seperti meningkatkan kesehatan jantung, menurunkan stres, dan mengontrol berat badan, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap kualitas tidur dan konsentrasi para pegawai. Selain manfaat fisik, acara ini juga dirancang untuk mempererat kebersamaan dan semangat kerja di antara seluruh pegawai Kemenkumham.
Terlihat antusiasme tinggi dari para pegawai yang mengikuti senam pagi ini, Kepala Bagian Umum, Rahmad Huda, serta pegawai JFT dan JFU di jajaran Kanwil Kemenkumham Bengkulu. Diiringi musik energik, mereka bergerak dengan penuh semangat dan keceriaan, menciptakan suasana yang positif dan produktif di lingkungan kerja.(HUMAS/E/D.M.D)