BENGKULU – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Bengkulu, Santosa, menghadiri acara Penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Petikan dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah Tahun 2025 yang digelar Pemerintah Provinsi Bengkulu di Balai Semarak, Jumat (13/12/2024). Acara ini mengusung tema "Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan" dan dihadiri jajaran Forkopimda, kepala daerah, serta instansi vertikal pemerintah di Provinsi Bengkulu.
Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap akhir tahun sebagai simbol dimulainya pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun berikutnya. Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bengkulu, Mochamad Irfan Surya Wardana, dalam laporannya menyampaikan bahwa tujuan pelaksanaan APBN ini adalah untuk mengakomodasi program-program prioritas Presiden RI pada tahun 2025 secara maksimal. Ia menekankan pentingnya keselarasan dalam pelaksanaan belanja negara antara pemerintah pusat dan daerah agar program-program berjalan sesuai arahan Presiden.
Plt. Gubernur Bengkulu, Rosjonsyah, dalam sambutannya mengingatkan jajaran pemerintah daerah untuk menggunakan anggaran secara disiplin sebagai bentuk tanggung jawab. Ia juga mengajak semua pihak untuk memperkuat sinergi dan kerja sama lintas kementerian dan lembaga guna mengoptimalkan pelaksanaan pembangunan daerah. Rosjonsyah menegaskan pentingnya transparansi, akuntabilitas, dan prioritas pada program yang memberikan dampak langsung kepada masyarakat.
Sebelumnya, pada Rabu (11/12/2024), Presiden RI Prabowo Subianto bersama Wakil Presiden dan para pimpinan tinggi negara menyerahkan DIPA Petikan dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah Tahun 2025 di Istana Negara, Jakarta. Dalam kesempatan itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani menjelaskan bahwa APBN 2025 dirancang dalam masa transisi pemerintahan dengan tetap mengakomodasi program prioritas presiden terpilih. Sri Mulyani juga menekankan bahwa APBN merupakan instrumen penting untuk melindungi masyarakat dan menghadapi tantangan ekonomi global.
Acara penyerahan DIPA di Bengkulu ini menjadi momentum penting bagi pemerintah daerah untuk menyusun langkah strategis dalam mendukung pembangunan inklusif dan berkelanjutan sesuai instruksi Presiden RI. Kepala Kantor Wilayah, Santosa, turut memberikan dukungan terhadap langkah sinergi ini guna memastikan tercapainya tujuan pembangunan di wilayah Bengkulu. (Humas/ED-MD.)