Bengkulu – Dalam rangka memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat, Kepala Divisi Administrasi, Machyudhie, sesuai dengan arahan Kepala Kantor Wilayah, Santosa, menginstruksikan para pegawai outsourcing untuk melakukan gotong royong membersihkan area pelayanan di Kantor Wilayah Kemenkumham Bengkulu, Kamis (01/08/24).
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Jumat, setelah pelaksanaan senam bersama. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas dan kenyamanan layanan bagi para pengguna jasa di kantor wilayah.
Kepala Divisi Administrasi Machyudhie menyampaikan, "Kebersihan adalah bagian penting dari pelayanan prima. Dengan lingkungan yang bersih dan nyaman, kita dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dan membuat pengguna jasa merasa lebih nyaman."
“Ikhlas dalam bekerja InsyaAllah rezeki menyertai kita” Tutup Kepala Divisi Administrasi, Machyudhie
Kegiatan gotong royong ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan, tetapi juga untuk mempererat kebersamaan dan kerjasama di antara para pegawai. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kekompakan semakin meningkat, serta dapat menciptakan suasana kerja yang lebih positif dan produktif.
Kemenkumham Bengkulu terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Kegiatan gotong royong ini merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen tersebut. Mari kita dukung bersama upaya ini demi terciptanya layanan yang prima dan lingkungan kerja yang nyaman. (RA/ed. MD)